Internet

Subscribe:
peluang usaha
Tampilkan postingan dengan label SEO. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label SEO. Tampilkan semua postingan

10 Tool SEO untuk Mempercepat Kerja Anda

Usaha untuk mengoptimasi mesin pencari (SEO, Search Engine Optimation) dapat dilakukan dengan berbagai tool untuk memudahkan kerja kita. Tool-tool ini ada yang berfungsi untuk mengecek backlink, cek pagerank dan lain-lain. Berikut ini kumpulan tool-tool untuk SEO yang bagiku sangat membantu mempermudah kerja menganalisa blog sebagai bagian dari optimasi search engine.


1. SEO Quake: merupakan add on (extension) browser Firefox yang membantu kita memperoleh semua parameter penting untuk menilai sebuah situs (dalam hal SEO), seperti Google Pagerank, Yahoo! Link, usia domain, dsb.

2. SubmitExpress Meta Tag analyzer: Submit Express sendiri merupakan tool yang dapat mendaftarkan secara otomatis blog kita ke 40 lebih search engine. Untuk keperluan SEO, ada tool milik Submit Express yang berguna yakni Meta tag Analyzer. Tool ini akan membantu kita memperoleh pengetahuan yang baik tentang relevansi sebuah META tag, belajar ketika kita salah dan melihat kenyataan tentang jumlah link di sebuah halaman atau keyword densitas.

3. Seomoz Tools: Tool ini khususnya akan bermanfaat untuk menganalisa Term target yang dapat memperlihatkan kepada kita istilah-istilah yang kita targetkan di sebuah halaman yang dapat terlihat oleh bot (spider mesin pencari) sehingga dapat membantu kita memperbaiki faktor-faktor dalam on-page SEO.

4. Rank Checkerperguruan tinggi: Tool ini sangat berguna sekali untuk mengecek posisi keyword dan domain yang akan kita optimasi, sekaligus di 3 search engine utama (Google, Yahoo, MSN). Kita dapat membuat pengaturan yang berbeda untuk melacak masing-masing rangking domain. Hanya saja, tool ini akan memperlihatkan keyword dan domain yang masuk dalam daftar top 200.

5. Google Keyword Tool: Tool ini digunakan oleh Google Adword. Masukkan keyword yang akan digunakan sebagai target dan tool ini akan menunjukkan estimasi jumlah pencarian.

6. Backlink Watch: Tool ini berguna untuk melihat backlink suatu blog / situs termasuk halaman mana keberadaannya, anchor text yang digunakan dan jumlah total backlink dari sebuah halaman.

7. SEO Tool Bag Internal Page PR: Tool ini tidak berbeda jauh fungsinya dengan Backlink Watch, hanya saja pagerank dari halaman yang memberikan backlink dapat tertampil dengan baik dan memberikan highlight pada link yang lebih penting.

8. SEO Tool Bag Internal Page PR: Tool ini berguna untuk mengecek PageRank semua halaman dari sebuah website.

9. SEM Rush: Tool ini akan memberitahu kita secara komplet keyword mana yang memberikan traffic ke website tertentu.

10. Smart Pagerank Backlink Checker: Ini merupakan alternatif dari tool untuk mengecek backlink tersebut sebelumnya. Tool ini juga dapat memberitahu kita apakah link yang ada beratribut nofollow atau dofollow.

Jika anda punya tool lain tentang SEO, kenapa tidak dibagi saja disini?

Loading....

Optimasi Pada Posting Blog

Yang namanya blog, tentu tidak terlepas dari posting. Posting dalam blogger merupakan "entry" yang ditulis dengan menggunakan kode-kode HTML. Wah, kawan-kawan mungkin ada yang protes kaya gini ; " aku nulis biasa aja"; "aku ngga pakai kode tuh", dan sebagainya. Tapi tunggu sebentar, memang pada dasarnya untuk menulis sebuah posting tidak perlu menggunakan kode HTML, sebab kode tersebut sudah dibuat secara otomatis oleh Blogger.com.
Sebenarnya yang kamu tulis melalui "plain text" dalam posting memiliki kode-kode tertentu. Coba sekarang kamu tulis Cara-Cara memulai nge-blog memakai perataan kanan, kemudian disusul cara 1,2,3,dan seterusnya. Selanjutnya klik "edit HTML" di atas kanan "post entry", nah kelihatan khan tulisan yang kecil danhttp://adsspy.com/search.php?url=centricle.com&uid=pub-7207935576465005&system=adsense kode diantara <.....>. Serta banyak pembuktian lain bahwa yang kamu tulis dalam entry (posting) itu adalah berupa kode-kode, antara lain : Penggunaan RSS, sitemap blog, dan sebagainya.


Kembali ke SEO | optimasi posting blog... Posting semestinya memiliki keterkaitan dengan judul blog, agar nilai SEO dalam suatu blog akan bertambah. Seperti yang dijelaskan pada posting "SEO | Optimasi Judul Blog dalam Title Tag", bahwa blog mempunyai beberapa keyword dengan beracuan kepada keyword utama yakni "Judul Blog". Keyword tersebut bisa berupa kata atau frase kata yang diambil untuk dasar apabila kamu ingin membuat suatu posting.

Contoh :

Judul blog adalah "Kampanye Pemilu Indonesia 2009"
Keyword : kampanye, kampanye damai, pemilu damai indonesia, pemilihan umum, pemilu, indonesia, tahun 2009.

Kata kampanye,pemilu,dan indonesia merupakan kata dari kata kunci, sedangkan lainnya juga merupakan kata kunci dalam bentuk frase kata. Jangan sampai postingan kamu terlepas dari keyword-keyword tersebut. Kalau kamu menulis tentang sejarah kampanye dari tahun 1955, it's OK. Tapi kalau kamu menulis mengenai sejarah manusia kera, it's not good. Permisalan yang lain, kamu menulis tentang pemilihan umum di kampung kamu, it's OK. Tapi ketika kamu menulis mengenai pemilihan ratu kecantikan, it's not good. Dari penjelasan di atas kita telah membahas tentang apa yang diistilahkan orang dalam dunia SEO dengan sebutan "Keyword Prominence".

Kemudian pastikan kata-kata dalam postingan kamu mengandung beberapa kata kunci atau disebut juga "Keyword Density". Apabila kita tinjau dari hitungan matematis lebih kurangnya seperti berikut ini :

1. Jika posting kamu mempunyai kurang dari 500 kata, maka posting seharusnya memuat 1 - 3% kata kunci.
2. Jika posting kamu mempunyai lebih dari 500 kata, maka posting seharusnya memuat 3 - 5% kata kunci.


Masukkan pula kata-kata dan frase kata yang mendekati keyword blog kamu atau disebut dengan "Keyword Proximity". Berkenaan dengan contoh di atas, bila keyword kamu "pemilu damai indonesia" dapat kamu masukkan pula frase "pemilu indonesia". Asumsinya orang kemungkinan akan melakukan pencarian dalam search engine hanya untuk kata "pemilu indonesia".

Faktor lainnya yang perlu kamu optimasi dalam posting blog adalah :

* Gunakan bold atau italic untuk keyword kamu dalam postingan.
* Tambahkan kode "alt" jika kamu memasukkan sebuah image.
* Target keyword dalam satu postingan, bisa mencapai 3 keyword.
* Update selalu posting blog kamu, minimal 1 posting dalam 1 minggu.


Pengunjung adalah raja dan seorang raja perlu suatu hidangan yang istemewa. Inilah kunci sukses untuk mendapatkan ranking tinggi pada search engine. Sedangkan hidangan pengunjung adalah posting, sehingga perlu di rancang agar posting dapat menarik perhatian pengunjung. Jadi bukan melulu mengatasnamakan tampilan posting yang search engine friendly, tapi juga tak kalah penting adalah isi yang membuat pengunjung betah di blog kamu. Sebaliknya isi yang menarik tapi menomorduakan search engine, juga merupakan langkah yang kurang tepat. Kamu harus selalu berusaha supaya antara kebutuhan search engine dan pengunjung sama-sama terpuaskan.


Loading....